Laptop merupakan salah satu perangkat teknologi penting yang dibutuhkan untuk mendukung proses belajar online. Aktivitas sekolah daring memang membuat para siswa membutuhkan laptop untuk mengikuti kelas daring, berkomunikasi, menyelesaikan tugas, dan mencari informasi yang berkaitan dengan proses belajar. Sebenarnya kamu tak harus menyiapkan bujet besar bila ingin membeli laptop untuk belajar online. Karena saat ini banyak rekomendasi produk laptop Rp 2 jutaan yang cocok mendukung aktivitas belajar online.
Ada baiknya kamu menyimak ulasan informasi laptop harga Rp 2 jutaan berikut ini agar semakin mantap menentukan pilihan:
-
Asus X200MA
Layar: 11,6 inchi
Berat: 1,2 kg
Grafis: Graphics Intel HD
Prosesor: Intel Celeron n2840
RAM: 2 GB
Penyimpanan: SSD 500 GB
Baterai: 3300 mAh
Harga: Rp 2.900.000
Meskipun identik dengan laptop mahal disertai fitur-fitur super canggih, Asus ternyata juga memiliki laptop harga Rp 2 jutaan yang dapat mendukung kebutuhan pelajar. Seri Asus X200MA terlihat elegan dengan desain kekinian dan bobot tidak terlalu berat. Selain itu, laptop Rp 2 jutaan ini juga dilengkapi fasilitas kamera serta koneksi bluetooth yang membuat aktivitas belajar online semakin lancar. Prosesor Intel Celeron N2840 yang ditanamkan dalam Asus X200MA sudah lebih dari cukup untuk mendukung aktivitas belajar daring para pelajar Tanah Air.
-
Axioo MyBook 14 Lite
Layar: 14 inchi
Berat: 1,4 kg
Grafis: Chipset Intel® Express Chipset
Prosesor: Intel Quad core up to 1.92 Ghz
RAM: 4 GB
Penyimpanan: 64 GB / 128 GB
Baterai: 8000 mAh
Harga: Rp 2.500.000
Produsen laptop lokal seakan tak mau kalah bersaing dalam memperebutkan pangsa pasar laptop untuk belajar online. Hal tersebut dibuktikan melalui laptop Axioo seri MyBook 14 Lite. Laptop yang satu ini didesain futuristik sehingga tampak modern dan menarik. Salah satu keunggulan Axioo MyBook 14 Lite terletak pada kapasitas baterai mencapai 8.000 mAh. Ukuran baterai yang sangat besar tersebut penting untuk mendukung aktivitas belajar di luar ruangan atau saat jaringan listrik mengalami kendala dalam waktu lama. Jika kamu memiliki bujet kurang dari Rp 3 jutaan, Axioo MyBook 14 Lite bisa menjadi salah satu pilihan yang paling tepat untukmu.
-
Zyrex W243HU
Layar: 14 inchi
Berat: 1,4 kg
Grafis: VGA Intel HD Graphics
Prosesor: Intel® Celeron® Processor B815
RAM: 4 GB
Penyimpanan: SSD 120 GB
Baterai: 4400 mAh
Harga: Rp 2.485.000
Kalau kamu menyukai merek Zyrex, kamu bisa memilih laptop harga Rp 2 jutaan seri W243HU dari Zyrex. Kamu akan mendapatkan berbagai fasilitas berupa kamera, wifi, speaker stereo, dan SD card reader jika memilih seri laptop ini. Tak hanya dipersenjatai prosesor yang cukup mumpuni untuk belajar online, tampilan Zyrex W243HU yang elegan membuatnya kelihatan eksklusif dan sangat menarik. Satu fitur unggulan lagi yang disertakan pada Zyrex W243HU adalah LED Backlight Display yang membuatnya terkesan seperti laptop mahal. Tak mengherankan bila seri laptop Zyrex ini menjadi andalan para pelajar untuk menjalani proses belajar daring setiap hari.
Sumber: BERITASATU